Salap Eseperson
Pengertian Esperson
Esperson adalah obat salep yang umumnya digunakan
untuk menangani gejala akibat penyakit kulit. Obat ini mengandung
desoximetasone yang dapat meredakan bengkak, kemerahan, dan gatal-gatal pada
kulit.
Kandungan desoximetasone bekerja dengan mengaktifkan
substansi alami pada kulit untuk menekan keluhan pada kulit.
Esperson dapat diresepkan dokter sebagai bagian dari
terapi kombinasi, ketika pasien juga perlu mengonsumsi obat lainnya.
Artikel Lainnya: Mengapa Kulit Semakin Terasa Gatal Saat Digaruk?
Keterangan Esperson
Berikut adalah keterangan salep Esperson, mulai dari
golongan obat hingga harga:
·
Golongan: Obat Keras.
·
Kelas Terapi: Topikal Kortikosteroid.
·
Kandungan: Desoximetasone 0.25%.
·
Bentuk: Salep.
·
Satuan Penjualan: Tube.
·
Kemasan: Tube @ 5 gram; Tube @ 15 gram.
·
Farmasi: Aventis Pharma.
·
Harga: Rp. 62.000 - Rp. 165.000/ Tube.
Kegunaan Esperson
Kegunaan salep Esperson adalah untuk membantu
mengatasi masalah kulit.
Artikel Lainnya: Jenis Penyakit Kulit yang Tak Bisa Sembuh Total
Dosis & Cara
Penggunaan Esperson
Esperson merupakan obat keras yang membutuhkan resep
dokter.
Secara umum, aturan penggunaan Esperson adalah sebagai
berikut:
·
Dewasa: Oleskan tipis-tipis Esperson salep, sebanyak 2
kali sehari.
·
Anak: Sama seperti dosis orang dewasa.
Cara Penyimpanan
Esperson
Simpan pada suhu antara 20-25 derajat Celsius.
Artikel Lainnya: Jangan Menggaruk Kulit Saat Mengalami 7 Kondisi Ini!
Efek Samping Esperson
Efek samping yang bisa timbul selama penggunaan
Esperson, yakni:
·
Sensasi terbakar.
·
Iritasi.
·
Gatal.
·
Kulit mengering.
Kontraindikasi
Hindari penggunaan Esperson pada pasien dengan
kondisi:
·
Hipersensitif terhadap desoximethasone.
·
Tuberkulosis kulit.
·
Cacar air.
·
Acne vulgaris.
·
Rosacea.

Komentar
Posting Komentar